Pemberitahuan Perubahan Tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN)

  • Kamis, 26th Desember, 2024
  • 15:47pm

Kepada Yth.,

Seluruh Pelanggan PT Luna Media Solusi

Di Tempat

  

Perihal: Pemberitahuan Perubahan Tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN)

 

Dengan hormat,

               Sebelumnya kami ucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas kerjasama dan kepercayaan Anda dengan kami yang telah terjalin dengan baik.

Sejalan dengan komitmen kami untuk selalu mematuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia. Kami ingin memberitahukan bahwa sesuai dengan UU Nomor 7 Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan, maka akan ada Penyesuaian Tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari 11% menjadi 12% (dua belas persen) yang mulai diberlakukan pada tanggal 1 Januari 2025.

Sehubungan dengan hal tersebut, kami informasikan untuk seluruh tagihan dan Faktur Pajak yang diterbitkan terhitung mulai tanggal 1 Januari 2025, akan diberlakukan penyesuaian dengan besaran tarif PPN yang berlaku sebesar 12% (dua belas persen).

Demikian surat pemberitahuan ini disampaikan untuk informasi dengan sejelas-jelasnya. Apabila terdapat hal yang ingin ditanyakan terkait pemberitahuan ini dapat menghubungi melalui :

Email: finance@lunanet.id atau telp: 021-5050-0008.

 

Atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

 

Hormat Kami,

PT Luna Media Solusi (LUNANET)

« Kembali

Powered by WHMCompleteSolution